Gitpod sebuah Cloud Development Platform

1 min read

Disclaimer
Saya bekerja di AWS, semua opini adalah dari saya pribadi. (I work for AWS, my opinions are my own.)
Gitpod Cloud Development Platform
Gitpod Cloud Development Platform (Credit: gitpod.io)

TeknoCerdas.com – Salam cerdas untuk kita semua. Gitpod adalah sebuah platform untuk melakukan pengembangan menggunakan cloud (internet). Dengan Gitpod maka developer akan mendapatkan sebuah lingkungan pengembangan instan berupa IDE (Integrated Development Environment) yang berjalan diatas container dan diakses menggunakan web browser. Gitpod adalah cloud development platform yang memiliki fungsi yang mirip dengan GitHub Codespaces dan AWS Cloud9.

Untuk mengakses Gitpod developer cukup mengunjungi alamat website https://gitpod.io/.

Gitpod mendukung penggunaan kode sumber yang berasal dari tiga provider Git populer yaitu GitHub, GitLab dan BitBucket. Developer dapat dengan cepat berkontribusi pada sebuah project karena lingkungan pengembangan tersedia hanya dalam hitungan detik. Ini akan semakin memudahkan kolaborasi dan mempercepat proses pengembangan aplikasi.

Dengan keunggulan itu Gitpod menjawab kelemahan utama yang masih sering dialami saat ini yaitu konfigurasi ketergantungan sebuah project ketika melakukan pengembangan di komputer lokal. Meskipun pada komputer lokal terdapat Docker namun developer masih perlu melakukan langkah-langkah berulang dan membosankan yang menghabiskan cukup banyak waktu.

Membuat Akun di Gitpod

Gitpod terintegrasi dengan tiga provider Git populer yaitu GitHub, GitLab dan BitBucket. Pembuatan akun pun menggunakan layanan OAuth dari provider tersebut. Sehingga anda harus punya akun pada salah satu provider tersebut untuk menggunakan Gitpod.

Gitpod Login
Login Gitpod menggunakan layanan Git Provider

Membuat Project di Gitpod

Untuk membuat project di Gitpod cukup hubungkan repository yang diinginkan. Jika repository adalah sebuah repository public maka cukup tambahkan alamat URL dari repository tersebut dibelakang url https://gitpod.io/#. Misal, untuk mulai mengedit project Gembok Authenticator di GitHub maka gunakan URL berikut.

https://gitpod.io/#/https://github.com/rioastamal/gembok

Sesederhana itu. Jika repository tersebut adalah privat maka anda perlu memberikan permission sebelum dapat menggunakannya.

Gitpod Cloud IDE Platform
Gitpod saat membuka project dari Git repository

Konsep Workspace pada Gitpod

Workspace adalah instance container yang berjalan pada Gitpod untuk mengelola project anda. Sebuah project dapat memiliki banyak Workspace sehingga developer dapat mengelola berbagai macam kebutuhan environment seperti test, development, atau staging.

Pada Workspace developer memiliki akses ke container yang berjalan sehingga bisa menjalankan berbagai macam perintah seperti menginstal dependencies dari project atau menjalankan perintah-perintah lain.

Harga Gitpod

Ketika tulisan ini dibuat Gitpod memiliki empat skema harga yaitu Free, Personal, Professional, dan Unleashed.

FiturFreePersonalProfessionalUnleashed
Durasi jam/bulan50 jam100 jamUnlimitedUnlimited
Private and PublicUnlimitedUnlimitedUnlimitedUnlimited
Parallel Workspace44816
Timeout30 menit30 menitUnlimitedUnlimited
Tabel harga Gitpod

Durasi merupakan lama waktu dari sebuah Workspace dijalankan. Ketika anda mulai membuka project di Workspace maka hitungan durasi dimulai. Jumlah itu diakumulasi terus menerus selama Workspace berjalan dan akan direset setiap awal bulan.